Kumpul Keluarga Jadi Lebih Seru Jika Berkunjung ke Beberapa Kolam Renang di Cirebon dengan Harga Murah Meriah!

CirebonBeritrust – Jika kamu saat ini sedang mencari kolam renang di Cirebon yang murah dan juga banyak kolamnya, bisa ikuti rekomendasi di bawah ini. Kolam

Admin

CirebonBeritrust – Jika kamu saat ini sedang mencari kolam renang di Cirebon yang murah dan juga banyak kolamnya, bisa ikuti rekomendasi di bawah ini.

Kolam renang di Cirebon ini bisa kamu kunjungi bersama keluarga, pasangan atau teman teman kamu untuk menghabiskan waktu di akhir pekan.

Kolam renang di Cirebon ini sangat cocok untuk kamu yang sedang berkunjung ke Cirebon atau sedang pulang kamapung bersama keluarga.

Baca Juga : Rekomendasi Tempat Liburan di Cirebon, Cocok untuk Berlibur Akhir Pekan

  1. Cirebon Waterland

Cirebon Waterland menjadi kolam renang Cirebon paling populer saat ini karena memiiki berbagai macam adrenalin yang bisa kamu coba.

Berlokasi di Jl. Yos Sudarso No.1, tempat satu ini juga menawarkan pengalaman berenang yang mengasyikkan dengan ember tumpah, perosotan, serta 3 kolam berbeda meliputi kolam Olympic untuk dewasa, anak-anak, dan kolam arus.

Jika kamu tertarik untuk berkunjung, jangan lupa siapkan budget tiket masuk sebesar Rp50.000 – Rp65.000 per orang.

  1. Apita Waterboom

Apita Waterboom juga menawarkan tiga jenis kolam yang berbeda di dalam satu tempat dan sangat cocok untuk bersama keluara.

Pertama, waterpark dengan kedalaman kolam untuk anak-anak dan juga dewasa sudah lengkap dengan perosotan dan area santai menggunakan ban pada kolam arus.

Kedua, kolam hujan juga memberikan pengalaman bermain hujan-hujanan dan terakhir, kolam prestasi dengan kedalaman 1 meter yang sangat cocok untuk latihan berenang.

Untuk tiket masuk sebesar Rp20.000 – Rp25.000 per orang dan berlokasi di Jl. Tuparev No.46, Sutawinangun, Kec. Kedawung, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat.

Baca Jugaa : Rekomendasi Tempat Nongki Bersama Teman atau Sahabat yang Asik di Cirebon untuk Kamu Coba Pada Malam Hari!

  1. Jempol Waterpark

Jempol Waterpark juga menawarkan berbagai macam wahana air yaitu seperti kolam renang, water park, istana air dan masih banyak lagi.

Disisi lain juga memiliki perosotan air dengan berbagai bentuk dan ember tumpah yang nantinya akan membuat liburan kamu menjadi semakin seru.

Dengan adanya suasana kolam renang yang nyaman dan sejuk kamu tak heran kalau kolam renang Cirebon satu ini menjadi destinasi liburan yang sangat populer di Cirebon.

Saat ini berlokasi di Kanci – Pejagan Toll Rd No.Km.233, Ciledug Lor, Ciledug dengan harga tiket masuk sebesar Rp25.000 – Rp30.000 per orang.

  1. Grage City Swimming Pool

Seperti namanya, Grage City Swimming Pool sedah jelas terletak di dalam kawasan Grage City Mall (GCM).

Dan mereka menawarkan pengalaman berenang yang cukup terjangkau dengan fasilitas kolam wahana dan kolam Olympic berukuran 25 x 12,5 meter.

Selain itu juga mereka memiliki life guard terlatih yang akan siap menjaga keamanan kamu selama berenang.

Saat ini berlokasi di Jalan Jend. Ahmad Yani, Pegambiran, Kec. Lemahwungkuk, Kota Cirebon, Jawa Barat dan harga tiket masuk Rp25.000 per orang.

Baca Juga : Rekomendasi OYO Murah di Cirebon dengan Fasilitas Bukan Kaleng-Kaleng dan Cocok untuk Kamu yang Ingin Menginap Bersama Teman

  1. Kolam Renang The Gardens

The Gardens Cirebon juga menawarkan pengalaman berenang yang cukup tenang dan eksklusif yaitu di tengah suasana perumahan yang cukup hijau dan sejuk.

Dengan memiliki dua kolam renang sudah termasuk kolam utama dengan ukuran 30 meter dan kolam khusus anak juga tempat ini menawarkan pengalaman berenang yang fokus dan private.

Untuk harga tiket yaitu Rp20.000 – Rp25.000 per-orang dan berlokasi di Jl. Pangeran Cakrabuana, Kecomberan, Kec. Talun, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat***

Related Post

Tinggalkan komentar