CirebonBeritrust.com – Xiaomi baru saja memamerkan HyperOS 1.5 yang didukung dengan beragam fitur dan peningkatan, berikut fitur terbarunya.
Software Xiaomi versi terbaru kali ini bukan hanya berfokus kepada optimalisasi fungsi yang ada namun juga perbaikan bug.
Oleh karenanya, pengguna harus tahu fitur yang ditawarkan HyperOS 1.5 dan HP Xiaomi apa saja dan mendapatkan pembaruan itu.
Baca Juga : Rekomendasi HP Terbaru dengan Sistem Operasi Android 14: Review Lengkap Infinix GT20 Pro
Implementasi HyperOS 1.5 sudah dimulai dengan seri Xiaomi 14, termasuk model Xiaomi 14, Xiaomi 14 Pro dan Xiaomi 14 Ultra.
Namun, untuk sekarang ini pembaruan itu hanya terbats di China, mengikuti tradisi Xiaomi yang menguji pembaruannya di pasar lokal terlebih dahulu.
Ada beberapa HP lainnya yang diprediksi akan mendapatkan HyperOS 1.5 seperti Xiaomi 13 dan kawan-kawannya.
Fitur baru HyperOS 1.5
HyperOS 1.5 hadir dengan beragam peningkatan yang dirancang untuk menawarkan kinerja lebih lancar di HP Xiaomi. Inilah beberapa fiturnya:
Optimalkan jumlah aplikasi yang dimuat sebelumnya
Fitur ini bakal meningkatka kecepatan startup aplikasi, memungkinkan akses lebih cepat ke aplikasi dan meningkatkan pengalaman pengguna.
Penyempurnaan penggunaan memori
Walaupun Xiaomi belum merinci perubahannya, pengoptimalan memori menjanjikan kinerja yang lebih stabil dan cepat.
Perbaikan bug pada sistem
Beragam masalah sudah diperbaiki, seperti bilah notifikasi dan perilaku sistem ketika berpindah aplikasi.
Fitur baru di widget
Asisten perjalanan sudah ditambahkan ke widget, itu bisa memberikan pengingat cerdas untuk perjalanan kereta api dan pesawat.
Itu membuat perencanaan rute di seluruh dunia menjadi lebih mudah.
Demikianlah tadi beberapa fitur baru yang akan ada di HyperOS 1.5 dan HP Xiaomi yang bakal mencobanya. ***